Tips mahir bermain keyboard tunggal - Keyboard merupakan alat musik yang cara memainkannya dengan cara ditekan menggunakan jari jemari. Keyboard dan piano sama, hanya yang membedakannya sumber bunyinya, jika piano menggunakan rangka-rangka besi atau baja sebagai sumber bunyi sedangkan keyboard merupakan alat musik elektronik yang bisa berbunyi dengan adanya aliran listrik. Cara memainkannya pun sama yaitu dengan menekan tutsnya, yang membedakannya piano hanya mempunyai satu jenis suara saja, sedangkan keyboard memiliki banyak jenis suara atau bunyi yang tersedia pada tombol-tombol menu suara dalam keyboard. Dengan berkembangnya teknologi yang masuk ke berbagai bidang salah satunya pada musik, keyboard juga semakin baiknya kualitas dan semakin banyak pula suara atau bunyi yang bisa kita mainkan pada keyboard.
Belajar dan bermain keyboard tentunya sangat menyenangkan karena keyboard memiliki banyak menu baik suara maupun penyajian musik yang bisa dimainkan secara bersama hanya dengan satu orang yang memainkan keyboard. Menu yang bisa dimainkan dalam keyboard inilah yang cukup banyak membuat orang-orang untuk ingin memainkannya. Belajar bermain keyboard bukanlah hal yang sulit asalkan mau mencoba dan belajar. Dalam artikel kali ini kami akan memaparkan beberapa tips mahir bermain keyboard tunggal untuk para pembaca semuanya. Mari kita simak bersama-sama..
Tips Mahir Bermain Keyboard Tunggal
1. Latihan Fokus dan Konsisten
Tips mahir bermain keyboard tunggal yang pertama adalah dengan cara latihan keyboard dengan fokus dan konsisten. Buatlah komitmen pada diri sendiri bahwa ada beberapa jam dalam tiap harinya untuk kamu berlatih memainkan keyboard. Selalu konsisten dengan jadwal latihan kamu memainkan keyboard untuk tiap harinya. Disaat latihan matikanlah alat komunikasimu seperti hp, dan sebelumnya beritahu anggota keluargamu bahwa kamu sedang latihan keyboard agar tidak membuat khawatir keluarga maupun orang lain karena susah menghubungi kamu. Semakin sering kamu berlatih semakin dekat pula dengan keberhasilan mengusai keyboard dengan baik.
2. Belajar Not Balok dan Partitur
Cara mahir bermain keyboard tunggal yang kedua adalah dengan cara memperbanyak latihan dengan membaca not balok dan partitur. Disarankan agar mengikuti kelas musik atau les musik yang nantinya akan dibimbing oleh seorang mentor atau guru agar kamu bisa memahami dasar-dasar not balok dengan baik.
3. Perbanyak Referensi Lagu
Cara mahir bermain keyboard tunggal yang ketiga adalah dengan cara memperbanyak referensi atau koleksi lagu yang bisa kamu mainkan dengan keyboardmu. Perbanyak latihan dengan mendengarkan banyak musik dengan berbagai genre. Sukailah musik dengan segala genre, jika tidak suka paling tidak kamu pernah mendengarkannya dan bisa memainkannya. Sering-seringlah mendengarkan banyak lagu lalu mainkan kembali musik dan lagu tersebut, ini akan membuat skill permainan keyboardmu semakin hari semakin jago
4. Coba Mengiri Penyanyi
Cara mahir bermain keyboard tunggal yang keempat adalah dengan cara mencoba mengiringi orang-orang di acara seperti acara hajatan pernikahan dan semacamnya. Hal ini akan melatih kepercayaan dirimu. Di dalam kelas musik ataupun buku-buku panduan belajar musik tidak akan ditemui pembelajaran tentang percaya diri yang baik, percaya diri hanya bisa dilatih dengan mencoba perfom di hadapan banyak orang. Sering-seringlah perfom di hadapan banyak orang, penmpilanmu di panggung akan semakin baik dari hari ke hari.
5. Jangan Bergantung Pada Flasdisk
Jangan menggantungkan permainan kamu pada flasdisk yang berisi midi lagu-lagu yang sudah jadi dan siap di play. Kami saranakan agar kamu bisa memainkan tiap part-part pada lagu-lagu yang nantinya akan kamu mainkan di hadapan banyak orang. Hal ini sangat penting untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan saat pertunjukkan akan atau sedang berlangsung misalnya, data dalam flasdisk tersebut tidak bisa terbaca dan kamu harus tetap mengiri seorang penyanyi. Apa boleh buat, kamu harus tetap memainkan musiknya dengan cara manual. Oleh karena itu baiknya kamu harus bisa memainkan musikmu dengan menggunakan dan memainkan jarimu dalam chord-chord.
Terimakasih sudah membaca artikel kami ini, semoga bermanfaat. Baca juga artikel kami sebelumnya tentang Cara Cepat Sukses Di Musik.
Belum ada tanggapan untuk "Tips Mahir Bermain Keyboard Tunggal"
Post a Comment